telah diluncurkan secara resmi 25 Juni 2010 dengan bermacam-macam fitur dan kegunaan yang cukup banyak, bersamaan dengan itu akan muncul pertimbangan dibenak kita untuk mengupgrade Office yang kita miliki baik itu yang masih mempunya MS Office 2007 ataupun MS OfficeKebanyakan fitur-fitur yang ditambahkan di Office 2010 dan merupakan fitur utama dapat kita peroleh dengan cara mendownload patch ataupun service pack yang telah disediakan Microsoft, dibawah ini adalah beberapa tambahan (addin) yang mampu meningkatkan fungsi Office 2007 atau Office 2003 anda :
zThe 2007 Microsoft Office Suite Service Pack 2 (SPUntuk Membuka File Open Document format seperti .odx .odt .odp yang dibuat oleh OpenOffice dan juga fitur Built in Save as PDF dan XPS, service pack ini juga memperbaiki kelemahan-kelemahan yang ada di MS Office 2010 seperti:
- Mempercepat proses startup dan shutdown Outlook
- Mengexport laporan kedalam Excel
- Beberapa perbaikan kecil dan di setiap program office 2007 (penjelasan mendetail ada di http://support.microsoft.com/kb/953195)
2007 Microsoft Office Add-in: Microsoft Save as PDF or XPS
Untuk menyimpan / mengexport hasil dari file kita ke format PDF atau XPS kita bisa mendownload patch diatas (kalau sudah mendownload SP2 tidak perlu lagi)
Microsoft Office Language Interface Pack 2007 – Bahasa Indonesia
Untuk mengubah tampilan bahasa Office 2007 (Word, Outlook, Excel dan Powerpoint) menjadi bahasa Indonesia kita bisa download Addin diatas
Dan bagi yang masih menggunakan Office 2003
Office Compatibility Pack, untuk membuka file-file yang dibuat oleh microsoft Office 2007 atau Office 2010 .docx .xlsx atau pptx
OpenXML/ODF Translator Add-in for Office
Membuka File Open Document format seperti .odx .odt .odp yang dibuat oleh OpenOffice
Diperlukan Office Compatibility Pack dan .NET Framework 2.0 SP1 sebagai prasyaratnya.
Paket Antarmuka Bahasa Indonesia Office 2003
Untuk mengubah tampilan bahasa Office 2003 (Word, Outlook, Excel dan Powerpoint) menjadi bahasa Indonesia kita bisa download
Sedangkan untuk Fitur unggulan Social Network di Outlook 2010 yang menghubungkan account Email kita ke situs jejaring sosial seperti Facebook, MySpace, Linked-in, dan Windows Live bisa juga kita pasangkan di Outlook 2003 dan juga Outlook 2007. (baca post Social Network Di Outlook 2010 Untuk Facebook, Myspace, Live, Dan Linked-In untuk cara instalasi Social Network)
Selain itu banyak fitur-fitur yang sebelumnya ada di Office 2007, telah dihilangkan di Office 2010 seperti: Microsoft Office Document Imaging application, Microsoft Office Document Scanning application, Office Diagnostics tool, Save as Web Page feature dan Macro Reader di PowerPoint.
Untuk tiap orang jawaban pertanyaan untuk judul post diatas mungkin berbeda-beda, tetapi untuk orang kebanyakan yang sehari-harinya sekedar mengetik, mengecek email, membuat laporan bulanan, maupun melakukan presentasi sederhana jawabannya adalah tidak perlu untuk mengupgrade ke Office 2010.
Selain itu bagi pengguna perusahaan perlu juga dipertimbangkan aspek biaya (harga Office Professional $499.99) dan juga faktor tenaga kerja (pelatihan)